Silahkan dicontek resep-resep aku lengkap dengan cara pembuatannya... gantinya mohon doakan bisnis kue aku supaya lancar ya temans.... Kalau masih kurang mantap buat kue secantik dan seenak buatan aku... jangan ragu untuk pesan aza... Selain harganya ekonomis, cakenya dijamin enak dan butter creamnya tidak eneg deh...!!!

Selasa, 31 Januari 2012

Cake Double K



Double K artinya : keju - kismis ... ternyata setelah duet jadi enak kok...
resepnya sederhana banget hampir mirip dengan resep Cappucino Barr resepnya klik disini
yang diganti cuma cairan kopi menjadi 100 ml susu cair.

Ini resep lengkapnya :


Cake Double K

Bahan dan Cara membuat :

200 gr mentega atau margarin
120 gr gula pasir
1\8 sdt garam
--- dikocok sampai lembut ---

4 butir telur
--- masukkan telur satu persatu sambil terus dikocok ringan ---
--- dimasukkannya bergantian dengan campuran tepung ---

campuran tepung :  200 gr terigu + 1sdt baking powder
(aku tidak pakai baking powder)

100 ml susu cair
--- terakhir tuang susu lalu aduk rata -

Lanjutkan dengan :
--- tuang adonan ke dalam loyang ukuran 10x30 cm ---
--- taburi secara acak dengan segenggam kismis (yang sudah direndam dalam air panas sebentar) ---
--- paruti 100gr keju cheddar merata di permukaan ---
--- oven sampai matang dengan 170 derajat ---



Kali ini aku tidak pakai baking powder jadi tidak meletus permukaannya, klu mau meletus pakai 1 sdt munjung baking powder.

Selamat mencoba.


Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...