Silahkan dicontek resep-resep aku lengkap dengan cara pembuatannya... gantinya mohon doakan bisnis kue aku supaya lancar ya temans.... Kalau masih kurang mantap buat kue secantik dan seenak buatan aku... jangan ragu untuk pesan aza... Selain harganya ekonomis, cakenya dijamin enak dan butter creamnya tidak eneg deh...!!!

Selasa, 13 Oktober 2009

Tips Membuat Kardus Cake Ultah - Simple, Murah, Cepat

Aku mau sharing tentang membuat kardus, entah ini ide baru atau kuno ya... atau semua orang sudah sering melakukan ini... pokoknya aku mau share deh disini...

Untuk membuat kardus kue ultah (apalagi untuk kue ultah anak) karena pakai backgound jadi perlu kardus ukuran tinggi tapi kardus spesial seperti ini harus buat sendiri yang kadang perlu waktu lama membuatnya... sampai akhirnya aku menemukan cara yang sangat simple, cuma 5 menit beres...

Kali ini aku mau membuat kardus untuk kue ukuran 35 cm, bahan yang diperlukan 2 kardus 35cm bagian bawah plus 1 tutup kardus 35cm juga.



Salah satu kardus di potong dengan cutter di ke empat sisinya (sesuai jalur tekukkannya)



Jadinya seperti ini.




Lalu ke empat potongan itu di tempel (dengan di steples) ke dus yang satunya lagi. Steples ke empat sisinya sama tinggi. Lalu steples juga bagian tutup seperti biasa.




Taro kue ulang tahun. Sudah keliatan kan tingginya pas untuk kue ulang tahun.



Pasang tutup. Selesai deh...


Kalau setelah di tambal seperti ini ternyata background kue masih melebihi tinggi kardus, tinggal potong tutup kardus dan biarkan setengah terbuka seperti ini.
Cepat dan praktis kan ...


Selamat mencoba...

4 komentar:

terapi skoliosis jakarta mengatakan...

Oh spt itu yah? terima kasih ya

Unknown mengatakan...

Terimakasih tips nya 👍

Unknown mengatakan...

Bermanfaat sekali..Terimakasih tips nya

Anonim mengatakan...

Membantu sekali krna susah bgt sya mncari dus tart nya,,walaupun d tmpt bahan kue skali pun

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...